Minggu, 28 Maret 2010

Sangut Delem

Rwa Bhineda (Dua Yang Berbeda)


Ada yang berbuat baik tentu ada yang berbuat jahat, ikutilah petuah yang terdapat pada geguritan basur bait (pada) 12 ditembang dengan pupuh ginada :
"Darma sadu ne tuladang, bakti ring Widhi eda lali, ngalion ngaturang canang, mebakti laut mekidung, sai menyampat di sanggah, dewa asih, seger ih mesekaya".

Terjemahan bebasnya :
"Kebenaran yang paling utama, sembah sujud kepada Tuhan jangan pernah lupa, menghaturkan sesajen, sembahyangsambil melantunkan kidung pujian pada sang pencipta, bersih diri dan hati maka akan mendapat banyak kemuliaan dan kesehatan".



*geguritan basur

Cara Menolak Serangan Teluh

Caranya adalah pusatkan pikiran lalu tenangkan hati sambil menghadap timur, lalu ucapkan mantra penolak teluh sebanyak tiga kali setelah itu oleskan air ludah dengan jari tengah pada selagan lelata (antara kedua mata kita).

mantra penolak teluh yang diucapkan :

Ong sang hyang tiga maya
anungkupin aksara wisesa
sinembah dening rat kabeh
tan pamolah dening segara bhuwana
ang ung mang 3x

Tetapi semua tergantung daripada karma kita sendiri, dan semuanya kembali kepada Tuhan sebagai sumber yang mengatur segalanya.



* sumber 108 tips niskala

Sabtu, 27 Maret 2010

Kayu Yang Biasa Dipakai Bahan Dalam Pembuatan Tempat Suci (Sanggah) Di Bali :

Kayu yang termasuk golongan kelas satu (Utama) :
  • Cendana
  • Cempaka
Kayu termasuk golongan menengah (Madya) :
  • Menengen
  • Majagau
Kayu yang termasuk golongan biasa (Nista) :
  • Suren
  • Tewel
Walaupun menggunakan kayu kelas biasa seperti tewel umpamanya tetap saja cendana, menengen, cempaka atau majagau dipakai sebagai sisipan pada beberapa bidang yang penting dari bagian bangunan (Sanggah).



* Sumber lontar asta kosala kosali

Gambar Rajahan




Pemakaian Rerajahan Dalam Pengobatan Masyarakat di Bali

Rerajahan yang berasal dari kata rajah memiliki makna sebagai sebuah suratan atau gambar yang memiliki kekuatan gaib atau magis. Rerajahan bagi beberapa masyarakat di Bali masih sering dipergunakan baik dalam sebuah proses pengobatan, mulai dari proses pencegahan maupun sampai proses penyembuhan terhadap suatu penyakit. Tetapi tentunya rerajahan ini dikombinasikan dengan mantra serta beberapa sarana obat – obatan yang banyak diambil dari alam sesuai dengan jenis penyakit yang diderita. Bentuk – bentuk rerajahan pada umumnya adalah kombinasi dari antara aksara Bali yang biasa sampai dengan aksara yang sangat suci dan rahasia. Sehingga terbentuklah gambar atau lukisan yang sangat magis. Gambar – gambar maupun lukisan magis ini dapat kita pelajari lebih dalam dan lebih rinci baik dari fungsi maupun maknanya didalam lontar – lontar usada yang ada di Bali.

Namun seiring berkembangnya jaman, ilmu pengetahuan dan tehnologi masyarakat sudah lebih akrab dengan televisi, telepon genggam, maupun media elektronik lainnya.Pola kehidupan sudah banyak yang berubah, tidak terkecuali dibidang kedokteran. Pengobatan dengan mempergunakan tehnologi tinggi dan modern semakin berkembang.Namun tidak ada salahnya, informasi ini hanya sekedar untuk bernostalgia dengan kehidupan para leluhur kita terdahulu yang mewariskan budaya yang harus kita jaga.




* sumber usada Bali

Jumat, 26 Maret 2010

Rahasia Pernikahan Bahagia

Ada Empat Rahasia Yang Harus Dipahami Dalam Mencari Pendamping Hidup :
  1. Carilah Pasangan yang baik dan peduli terhadap keluarga.
  2. Carilah Pasangan yang pandai, banyak uang dan pandai mengatur keuangan.
  3. Carilah Pasangan yang hebat dalam urusan ranjang.
  4. Berusahalah pasangan ini tidak bertemu satu sama lainnya!!!.



* Gudang humor dewasa

Salah Siapa

Pada suatu hari pak Jono terlibat percakapan dengan anaknya yang bernama Joni.
Pak Jono sering mendapat laporan tentang anaknya yang kerap kali membuat onar dikampungnya.
Pak Jono : Joni, kamu ini belakangan ini ayah dengar sering membuat onar, suka mabuk - mabukan, dan sering berkelahi. Ayah malu!, dan ingin kamu berubah. Coba kamu lihat si Ilham anak pak Haji, anaknya baik, sopan dan rajin sekali beribadah. Ayah ingin kamu seperti dia, mengerti!!!.
Joni kemudian menjawab dengan santainya "Ya sayangnya aku ini anak ayah, coba kalo anak pak Haji".
Pak Jono : ????????????





Sisi Positip

Perselingkuhan bisa saja merupakan titik balik dari sebuah hubungan, bukan selalu menjadi tanda akhir dari sebuah hubungan.

Pada awalnya anda akan merasa bahwa hubungan sudah tidak berjalan secara normal, tetapi dengan kesabaran dan niat yang kuat maka hubungan bisa saja bertahan.



Alasan Pria Berselingkuh


Hal - hal yang kerap memicu terjadinya sebuah perselingkuhan diantaranya:

Balas Dendam : Seorang pria yang pernah merasakan dikhianati oleh pasangannya, sehingga dia merasa perlu untuk membalasnya (Selingkuh dibalas selingkuh).

Tantangan : Beberapa pria merasa nikmatnya perasaan saat memburu, mengejar dan menaklukkan seorang wanita.

Ego : Seorang pria akan merasa lebih percaya diri karena masih ada perempuan lain yang tertarik secara seksual selain pasangan tetap yang telah dimilikinya.

Keberuntungan : Keberhasilan selingkuh yang pertama dan tidak diketahui menyebabkan seorang pria untuk berbuat kembali secara berulang - ulang.

Kesempatan : Godaan itu muncul dari mana saja atau kapan saja, hal inilah kerap kali dipakai oleh seorang pria menjadi alasan untuk melakukan perselingkuhan. (Tak ada kucing menolak ikan).


*Sumber : Artikel Bacaan Dewasa

Kamis, 25 Maret 2010

Perenungan

Lelaki dan perempuan dalam bermain seks yang baik hendaknya didasari oleh cinta kasih. Karena tanpa adanya cinta kasih seks tidak memperkaya hidup kita, seks hanya akan menjadi sekedar pelampiasan nafsu semata yang merendahkan martabat sebagai manusia. Hal semacam ini hanya membuahkan hal negatif bagi kemanusiaan.


"Lelaki menjadi lelaki sejati karena perempuan, begitu pula perempuan menjadi perempuan sejati karena lelaki".

Pencerahan


"Seks adalah anugerah dari sang pencipta pergunakan sebaik - baiknya untuk meraih ketinggian harkat dan martabat manusia", wanita maupun pria bukan untuk saling merendahkan apalagi menghancurkan.*




*saya temukan dibacaan laki-laki dewasa

Rabu, 24 Maret 2010

Menjadi Pecinta Seks Sejati



"Seorang Pecinta Seks Sejati adalah orang yang memahami keinginan pasangannya"
Seks yang merupakan kontak erotis dengan seseorang dari sekedar ciuman sampai dengan berhubungan badan dan segala sesuatu didalamnya. Disinilah peran seorang pria apabila ingin menjadi seorang pecinta seks sejati harus memahami pasangannya, mampu memberikan apa yang seharusnya dapat ia berikan lebih terhadap pasangannya!!!
Yang terpenting seorang pria harus mampu mengkombinasikan dari tehnik fisik dan memberikan perasaan aman secara psikologis agar pasangannya bisa mendapatkan Orgasme Ejakulasi.

Apakah Anda Menikmati SEKS

"Sebagian besar pria tidak menikmati permainan seks, tetapi menikmati kenyataan mereka sedang bermain seks"
Kenyataan bahwa pria sedikit mendapatkan kenikmatan dalam permainan seks bisa dilihat dari keluhan wanita terhadap pria yang diajaknya bersama : terlalu cepat keluar!!! hal ini disebabkan jika si pria hanya bertujuan untuk tidur bersama dan dia akan langsung keluar, sehingga dengan terpenuhi tujuan tersebut maka tak ada lagi alasan baginya untuk melanjutkannya. iya khan!!!
Jika seorang pria menikmati permainan seks dan benar-benar menikmati maka dia akan berusaha dengan keras untuk memperpanjang permainannya.
Pria yang Menikmati Seks daripada sekedar melakukannya, maka dia adalah Pecinta Sejati.